Menyegarkan pikiran dari kepenatan kota tak harus selalu dengan berlibur keluar kota dan dalam jangka waktu yang lama. Menghabiskan akhir pekan di destinasi rekreasi dalam kota bisa jadi alternatif menarik. Salah satunya adalah dengan mengunjungi Talaga Sampireun Bintaro. Tak hanya menyegarkan pikiran, Talaga Sampireun juga bisa memanjakan lidahmu dengan menu khas Sunda yang sudah terkenal akan kelezatannya.
Penasaran seperti apa suasana dan cita rasa yang ditawarkan Talaga Sampireun Bintaro? Simak ulasan berikut:
Baca juga: Inspirasi Kegiatan Seru yang Bisa Dilakukan di Bintaro
Lokasi Talaga Sampireun Bintaro
Talaga Sampireun Bintaro beralamat di Kawasan Niaga Bintaro, Jalan Boulevard Bintaro Jaya Blok B7/N1, Pondok Jaya, Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan.
Berdekatan dengan Bintaro Jaya Xchange Mall, bagi kamu yang ingin menjangkau Talaga Sampireun Bintaro dengan kendaraan umum, kamu bisa menggunakan Commuter Line dengan rute Tanah Abang - Rangkasbitung dan berhenti di stasiun Jurangmangu. Namun, untukmu yang menggunakan kendaraan pribadi dari arah Jakarta, kamu bisa menggunakan jalan tol Ulujami–Serpong dan keluar di pintu tol Pondok Ranji yang sudah berada sangat dekat dengan Talaga Sampireun Bintaro.
Menu Makanan di Talaga Sampireun Bintaro
Talaga Sampireun adalah restoran khas Sunda sehingga tak heran jika menu-menu masakan yang disajikan merupakan olahan dari panganan-panganan Sunda. Porsi makanan yang disajikan Talaga Sampireun relatif cukup besar, membuatnya lebih pas dijadikan destinasi tempat makan bersama keluarga ataupun rombongan dalam jumlah lebih dari dua orang.
Beberapa menu favorit dan populer yang ada di Talaga Sampireun Bintaro antara lain Gurame Terbang, Gurame Bumbu Mangga, Ayam Bakar Bekakak, Iga Garang Asam, Udang Bakar Madu, hingga Ayam Tangkap. Tentunya, berbagai sajian menu makanan ini akan terasa lebih sedap dengan didampingi lalapan yang segar serta berbagai pilihan menu sambal yang tersedia di Talaga Sampireun yaitu Sambal Terasi, Sambal Dadak, Sambal Gledek, dan Sambal Mangga.
Untuk daftar menu lengkap dari restoran Talaga Sampireun beserta harga, kamu bisa cek di sini.
Suasana di Talaga Sampireun Bintaro
Bisa dibilang bahwa daya tarik utama dari Talaga Sampireun adalah suasana yang ditawarkannya. Talaga Sampireun dirancang dengan konsep tradisional berupa saung-saung bambu yang mengelilingi sebuah danau buatan kecil, lengkap dengan air mancurnya dan dikelilingi taman yang asri. Dengan begitu, kamu bisa menikmati suasana asri yang menyegarkan serta suara gemericik air yang menenangkan.
Selain bisa menikmati bersantap di dalam saung, kamu juga bisa memilih tempat makan outdoor yang tersusun rapi di atas dek di tepi danau yang menawarkan view yang tak kalah menarik. Menjelang malam hari, suasana di Talaga Sampireun berubah menjadi lebih romantis dengan tambahan cahaya lampu yang menghiasi tepian dari telaga.
Rekomendasi untuk Kulineran di Talaga Sampireun Bintaro
Dengan kisaran harga Rp.100.000 - Rp.200.000 / orang untuk bersantap di sini, Talaga Sampireun Bintaro termasuk salah satu tempat makan dengan harga di atas rata-rata. Namun, dengan harga tersebut Talaga Sampireun tetap ramai dikunjungi. Hal ini dikarenakan yang ditawarkan oleh Talaga Sampireun tidak hanya sajian makanan melainkan suasana berbeda yang bisa sejenak menjauhkanmu dari hiruk-pikuk kota.
Baca juga: Rekomendasi Tempat Makan di Bintaro Terpopuler
Selain itu, Talaga Sampireun Bintaro juga lebih direkomendasikan sebagai tempat makan untuk rombongan baik itu bersama keluarga, para sahabat, atau rombongan khusus. Maka dari itu, Talaga Sampireun juga menawarkan paket-paket menu untuk tamu dengan jumlah tertentu.
Jika kamu bersama keluarga ataupun sahabat membutuhkan alternatif destinasi untuk sejenak lari dari kepenatan kota dan memanjakan lidah, Talaga Sampireun Bintaro bisa jadi salah satu alternatif tujuanmu.