Gambar News Merayakan Valentine di Rumah? Bisa!

Merayakan Valentine di Rumah? Bisa!

12 February 2021

Valentine identik dengan romansa kasih sayang. Tak ada salahnya menciptakan suasana romantis di rumah ideal Anda. Hal ini bisa menjadikan keluarga semakin hangat dan dekat.

Valentine identik dengan romansa kasih sayang. Tak ada salahnya menciptakan suasana romantis di rumah ideal Anda. Hal ini bisa menjadikan keluarga semakin hangat dan dekat. Caranya, Anda bisa memperhatikan ide-ide hiasan dan kegiatan di rumah saat hari Valentine ini.

Baca juga: 3 Cara Murah Ciptakan Konsep Vintage di Rumah

  1. Memainkan Musik Klasik

Musik klasik dipercaya dapat menenangkan dan menstimulasi otak agar tetap produktif. Tak ada salahnya memainkan musik klasik dari speaker yang terpasang di sudut ruangan untuk merayakan valentine Anda. Hal ini juga bisa membantu menurunkan kecemasan akibat pekerjaan ataupun masalah lainnya.

Cobalah ajak keluarga Anda untuk berkumpul di ruang tengah sambil mengenang memori kebersamaan, diiringi dengan musik klasik tersebut. Menurut penelitian, suara musik akan membantu proses relaksasi dan merangsang ingatan Anda dan keluarga.

  1. Membuat Rangkaian Bunga

Rangkaian bunga memang sudah banyak dijual di pasaran. Namun, di hari Valentine ini Anda bisa merangkai bunga sendiri ataupun bersama keluarga. Merangkai bunga butuh ketelitian dan kreativitas, sehingga kegiatan ini baik untuk melatih hal tersebut.

Sediakan vas bunga  ataupun media lain serta bunga pilihan yang Anda sukai. Lalu rangkai bunga sebagai lambang kasih sayang. Setelah itu, Anda bisa meletakkan rangkaian bunga tersebut di ruangan rumah ideal Anda, seperti ruang makan, ruang tamu, dapur, atau bahkan kamar mandi.

  1. Membuat Hiasan dengan Metode DIY

Metode DIY atau Do It Yourself bisa menghasilkan hiasan di rumah Anda sekaligus kegiatan yang bisa dilakukan saat Valentine lho. Anda bisa membuat pajangan berbentuk lukisan ataupun hal lain. Jika Anda ingin membuat lukisan, Anda butuh canvas dan cat air. Selanjutnya, Anda bisa mengajak keluarga Anda untuk turut membantu pengerjaan lukisan Anda.

Lalu, hasil lukisan tersebut bisa Anda pajang di dinding rumah sebagai reward dari kegiatan tersebut. Dengan melakukan kegiatan ini, Anda bisa mendapatkan waktu berkualitas dengan keluarga, dan juga tambahan ornamen yang bisa Anda pajang di rumah.

  1. Mengubah Suasana Rumah dengan Aromaterapi

Aromaterapi memiliki manfaat yang baik untuk mengontrol emosi dan memori. Oleh sebab itu, ada baiknya Anda menyediakan aromaterapi di setiap ruangan rumah ideal Anda agar di hari kasih sayang ini. Anda dan keluarga bisa merasakan kehangatan dan ketenangan setelah mencium aromaterapi ini. Cobalah untuk mencari tahu manfaat dari berbagai jenis aromaterapi, salah satu contohnya yaitu lavender berguna untuk menenangkan.

Anda juga bisa memberikan aromaterapi sebagai hadiah untuk orang terkasih. Dengan begitu, ia bisa merasa lebih tenang di rumahnya.

Baca juga: 9 Tanaman Hias Indoor untuk Percantik Hunian

Nah, itulah empat cara menghabiskan waktu di hari Valentine di rumah yang anti-mainstream. Kira-kira cara mana yang akan Anda lakukan bersama keluarga? 

Anda bisa melakukan kegiatan yang disebutkan di atas di hunian nyaman Bintaro Jaya. Saat ini, Anda bisa memiliki unit di Discovery Amore dengan harga mulai Rp 3 miliar serta free kitchen set dan canopy. 

Info lebih lanjut, hubungi kami via telepon di (021) 745 4545 atau Whatsapp di 0817 745 455.

FIND YOUR NEWS/ ARTICLES

  • arrow
  • arrow