Kunjungan Presiden Jokowi ke Bintaro Jaya

Jum’at, 22 Februari 2019 merupakan salah satu momen penting bagi Bintaro Jaya karena kedatangan orang nomor satu di Indonesia, yakni Presiden Republik Indonesia Joko Widodo.

Jum’at, 22 Februari 2019 merupakan salah satu momen penting bagi Bintaro Jaya karena kedatangan orang nomor satu di Indonesia, yakni Presiden Republik Indonesia Joko Widodo. Kedatangannya tersebut bertujuan untuk meninjau langsung kondisi tempat perbelanjaan masyarakat di sekitar kawasan Bintaro Jaya. Termasuk memantau harga barang-barang kebutuhan pokok di pasaran.

Presiden Joko Widodo blusukan ke beberapa tempat belanja, di antaranya ialah Bintaro Jaya Xchange Mall dan Pasar Modern Bintaro Jaya. Kedua tempat ini merupakan dua tempat favorit masyarakat untuk berbelanja kebutuhan sehari-hari. Beliau juga menyempatkan berkunjung ke Talaga Sampireun Bintaro Jaya untuk menyapa masyarakat sekitar.

Rupanya momen ini disambut hangat oleh para pengunjung dan pedagang setempat. Beberapa pedagang di Pasar Modern Bintaro Jaya pun sempat melakukan dialog singkat dengan Presiden Joko Widodo, termasuk ikut bersalaman dan berfoto.

Selesai blusukan di kedua tempat tersebut, Presiden Jokowi melaksanakan ibadah shalat Jum’at di Masjid Raya Bani Umar, Graha Bintaro. Ia juga menyerahkan sertifikat tanah wakaf kepada warga di lokasi setempat.

Tentu menjadi sebuah kehormatan bagi Bintaro Jaya untuk bisa menyambut kedatangan Presiden Joko Widodo.

FIND YOUR NEWS/ ARTICLES

  • arrow
  • arrow